Contoh Esai Beasiswa Unggulan KEMDIKBUD

Assalamualaikum Wr. Wb.

Hai sobat! Kali ini aku mau berbagi salah satu esai yang aku buat untuk mengikuti seleksi Beasiswa Unggulan KEMENDIKBUD tahun lalu. Walaupun aku belum menjadi awardee beasiswa unggulan tahun 2018, mungkin esai ini bisa dijadikan referensi dari contoh esai yang "kurang baik". Terlebih menurutku, kita tidak hanya bisa belajar dari kesuksesan, tapi juga bisa belajar dari kegagalan atau kesalahan yang dibuat.

Aku akan senang sekali jika pembaca bisa mengomentari kekurangan dari esaiku ini, sehingga bisa jadi bahan pembelajaran untuk kedepannya.

Tetap berjuang bersama pejuang beasiswa!

contoh esai bahasa indonesia. contoh esai beasiswa unggulan kemdikbud bahasa indonesia. Tugas bahasa indonesia SMA kelas 12. Tugas bahasa indonesia SMA kelas 11.Tugas bahasa indonesia SMA kelas 10. Tugas bahasa indonesia SMP kelas 9. Tugas bahasa indonesia SMP kelas 8.Tugas bahasa indonesia SMP kelas 7. Tugas bahasa indonesia SD kelas 6.Tugas bahasa indonesia SD kelas 5.Tugas bahasa indonesia SD kelas 4.Tugas bahasa indonesia SD kelas 3.Tugas bahasa indonesia SD kelas 2.Tugas bahasa indonesia SD kelas 1. Tugas membuat esai beasiswa unggulan kemdikbud bahasa indonesia. Tugas membuat esai bahasa indonesia. Kumpulan esai bahasa indonesia. Kumpulan esai beasiswa unggulan kemdikbud bahasa indonesia. Kumpulan sastra bahasa indonesia. analisis unsur intrinsik esai beasiswa unggulan kemdikbud.analisis unsur intrinsik esai. Inspirasi menulis. Inspirasi menulis esai.Inspirasi menulis esai beasiswa unggulan kemdikbud. Motivasi menulis esai. Motivasi menulis esai beasiswa unggulan kemdikbud. Belajar bahasa indonesia. Belajar menulis esai beasiswa unggulan kemdikbud. Belajar menulis esai. Blog menulis esai beasiswa unggulan kemdikbud. Blog menulis esai. 






Oiya bagi yang belum tahu apa itu beasiswa unggulan, saya mau jabarkan sedikit tentang apa yang aku tahu mengenai beasiswa ini.




Sobat, beasiswa ini keren sekali! kenapa? karena semua orang punya kesempatan yang sama untuk mendapatkan beasiswa ini. Tidak peduli seberapa banyak atau seberapa sedikit gaji kedua orang tua mu. Terlebih, jika kamu berada di jurusan yang diprioritaskan, kesempatanmu tentu akan lebih besar. Apalagi jika kamu berada di daerah 3T. Wiihh jadi yuk ikut beasiswa unggulan yang diadakan KEMDIKBUD ini sobat!!
Kelebihannya apa beasiswa ini?? bagi pejuang beasiswa pasti bisa menebak nih kelebihan dari beasiswa ini. Yaps jadi beasiswa ini akan meng-cover seluruh UKT mu selama kuliah S1. Mantap kan! apalagi mahasiswa dari jurusan kesehatan nih yang biasanya UKT nya terkenal tinggi. Tidak berhenti disitu, beasiswa unggulan juga akan memberikan tambahan biaya hidup dan biaya buku. Jadi sobat tidak usah khawatir memikirkan biaya selama kuliah, tinggal fokus belajar saja dan jadi generasi muda yang membanggakan Indonesia. 
Oiya sobat info yang aku sampaikan ini khusus untuk mahasiswa S1 ya. Tapi, ada berbagai beasiswa lainnya juga yang disediakan KEMDIKBUD.
Nah untuk info lebih lanjut, sobat bisa membuka laman ini ya!




Oke sobat, ini contoh esai beasiswa unggulan yang kubuat ya!
Bismillah!


Aku Generasi Unggul Kebanggaan Bangsa Indonesia
Jangan berharap hidup ini ringan, tapi berharaplah menjadi orang yang kuat!. Sebelas kata, satu kalimat, sepatah pesan dari ayahku. Aku tidak tahu akan terlempar kemana diriku suatu hari nanti. Tapi yang aku tahu, aku mampu dan siap karena aku generasi unggul bangsa Indonesia. Aku lahir di Indonesia bukanlah sebuah kebetulan. Bukan pula kejadian yang biasa, melainkan ada sebuah takdir yang akan tertulis indah, dan butuh sebuah perjuangan untuk bisa berada di akhir cerita. Aku bukanlah satu-satunya generasi unggul bangsa Indonesia, tapi Indonesia telah memilihku karena aku tidak akan mengkhianatinya.
Ayahku adalah seorang pendidik ibarat lilin yang membakar diri untuk menerangi anak negeri. Berbekal biaya seadanya, beliau mengabdi di ujung negeri, menjajaki kota kecil yang tidak pernah ia bayangkan seumur hidupnya akan berada di sana. Namun tetap teguh untuk satu tujuan, memberi secercah harapan bagi anak negeri di daerah perbatasan. Yang berati, ayahku harus mampu mengalah pada segala keadaan termasuk keluarga. Saat aku lahir, ayahku tidak mampu hadir untuk sekedar menyambutku dan meng”adzan”kan aku. Tidak ada handphone agar ayahku mampu melihatku menangis karena merindukannya. Tapi, rencana Tuhan sangat indah. Aku mampu tumbuh dewasa bersama ayah dan ibuku, tidak hanya bersama kasih sayangnya tapi juga raga mereka.
 Sebagai seorang guru, ayahku selalu memprioritaskan pendidikanku dan adikku. Kami dididik agar mampu melihat dunia dari berbagai sudut pandang. Masalah finansial bukanlah sebuah masalah dalam belajar. Kerja keras dan usaha yang mampu membuatku berbeda dan selangkah dari teman-temanku. Aku selalu ingin mengabdi untuk negeri seperti ayahku, tapi seperti pesan ayahku, raih mimpimu dengan cara yang berbeda. Karena itulah, sejak kecil aku bermimpi untuk menjadi seorang dokter, begitupun adikku. Walaupun aku tahu, jas putih terkenal membutuhkan biaya yang sangat mahal tapi aku yakin kerja keras dan usaha mampu membuatku meraih mimpiku.
Untuk mewujudkan mimpiku tentu saja aku harus berjuang lebih keras. Sejak SD, aku berulang kali mengikuti berbagai lomba seperti cerdas cermat, olimpiade sains, olimpiade matematika, dan karya ilmiah remaja. Namun, berulang kali pula aku harus merasakan kegagalan. Tapi, aku tidak pernah menyerah dan terus belajar. Aku tahu untuk meraih mimpiku tidak hanya butuh sekedar kecerdasan, tapi aku butuh perjuangan. Perjuangan untuk mampu bangkit dari kegagalan. Selain itu, aku juga butuh kejujuran. Oleh karena itu, saat sekolah aku selalu berusaha untuk berperilaku jujur dan tidak mencontek. Bagiku, mencontek bukanlah hal yang sepele atau remeh. Aku sering sakit hati ketika melihat temanku sendiri berbuat curang saat ujian. Tapi, aku menjadikan hal tersebut sebagai motivasi untuk belajar lebih keras dan terus semangat menggalakkan budaya anti mencontek. Aku yakin di luar sana, ada banyak perilaku mencontek yang masih dianggap hal yang sepele atau remeh. Namun aku percaya, aku adalah generasi unggul yang bermoral dan aku tidak ingin membuat Indonesia kecewa telah memilihku sebagai salah satu anak bangsanya.
Saat akhir kelas SMA, aku dihadapkan pada persoalan pilihan SNMPTN. Aku merasa dilema dalam memilih universitas negeri tempatku untuk belajar. Pada akhirnya ayahku memilihkanku salah satu universitas negeri di Jawa Timur. Saat itu aku benar-benar bimbang, tapi aku harus memantapkan hati karena aku yakin pilihan ayahku adalah yang terbaik. Ridho orang tuaku adalah ridho Tuhan. Namun, aku tidak berhenti dan berpasrah pada keajaiban lolos di SNMPTN. Aku telah mempersiapkan mental untuk SBMPTN dan belajar lebih keras. Aku yakin, sebagai salah satu generasi unggul bangsa Indonesia, aku harus selalu siap menghadapi berbagai keadaan, termasuk takdirku.
Saat pengumuman SNMPTN, aku dinyatakan lolos. Kerja kerasku selama 3 tahun di SMA dan berbagai kegagalan yang aku alami telah membuahkan hasil. Aku lolos di Pendidikan Dokter Universitas Jember. Universitas Jember program studi Pendidikan Dokter sangat mengunggulkan pendidikan akademik dan profesi khususnya ke arah agromedis. Hal tersebut bukan tanpa alasan, kondisi hutan di Jember masih terjaga dengan baik. Aku yakin, saat aku lulus, aku tidak hanya memiliki skill tentang ilmu kedokteran dan agromedis tapi juga menjadi generasi unggul yang berwawasan lingkungan dan mampu melakukan kerja nyata bagi pelestarian lingkungan di Indonesia.
Aku tahu bahwa Indonesia membutuhkan Aku dan butuh seribu orang lebih dari Aku. Ada banyak masalah yang sangat kompleks di Indonesia terutama di bidang kesehatan. Di tengah berbagai serangan virus dan bakteri, menurut WHO, setengah populasi di dunia masih belum memeroleh layanan kesehatan yang memadai termasuk Indonesia. Indonesia menempati urutan ke-101 dari 149 negara dalam indeks kesehatan global menurut laporan The Legatum Prosperity Index 2017. Indonesia harus menghadapi berbagai wabah difteri atau campak, epidemi malaria, tuberkolosis, HIV, dan lain sebagainya. Ditambah masalah lainnya seperti pengobatan dan infrastruktur kesehatan di daerah terpencil yang masih sulit untuk diakses, lingkungan dan sanitasi yang buruk, rendahnya kesadaran melakukan imunisasi, akses jalan jelek, layanan kesehatan dan pendidikan bidang kesehatan mahal, distribusi logistik pengobatan lambat dan minim, serta APBD kesehatan yang dikorupsi. 
 Sebaran jumlah dokter yang tidak merata di Indonesia dan cenderung menumpuk di kota-kota besar serta dokter yang tidak berkompeten sehingga terjadi human error sering menjadi topik yang diangkat dalam forum diskusi nasional. Menteri kesehatan kita ibu Nila F. Moeloek mengatakan bahwa tidak banyak dokter yang mau pergi jauh dari daerah perkotaan. Oleh karena itu, pemerintah melaksanakan Program Nusantara Sehat sebagai upaya mengatasi maldistribusi tenaga kesehatan dan membantu penyebaran dokter ke daerah terpencil, perbatasan, dan kepulauan (DPTK). Kedepannya, diharapkan tidak terjadi kesenjangan antara kota dan desa dalam hal pelayanan kesehatan.
 Indonesia memerlukan sebaran dokter yang merata, tentunya kualitas dokter yang disebar harus memiliki kompetensi yang baik. Jika pelayanan kesehatan di berbagai daerah khususnya diluar perkotaan buruk, hal ini tentu akan sangat memengaruhi produktivitas, kreativitas, dan daya jual masyarakat. Padahal kesehatan merupakan pondasi pokok dalam pembangunan manusia secara menyeluruh. Bangsa yang kuat adalah bangsa yang sehat. Setiap anak bangsa dimanapun mereka berada, mereka berhak untuk sehat dan tumbuh cerdas.
Tuhan selalu memberikan apa yang dibutuhkan bukan apa yang diminta. Indonesia punya AKU, Indonesia punya KITA, generasi unggul yang berbakti pada negeri, bekerja sama berjuang dalam membangun masa depan yang lebih baik untuk bangsa. Indonesia memiliki banyak SDM yang unggul dan tidak kalah dengan bangsa lain. Tapi, sarana dan prasarana penunjang mutlak diperlukan untuk pembangunan SDM yang berkualitas. Tanpa adanya fasilitas yang cukup bagi SDM untuk belajar dan berlatih, semua akan sia-sia. Banyak yang tidak dapat belajar optimal karena dibebani masalah finansial, berkorban untuk saudaranya, tidak adanya wadah, tidak adanya kepedulian pemerintah mengenai orang yang kurang berkecukupan, tidak adanya hati nurani untuk mengalahkan ego demi kepentingan rakyat kecil, dan lain sebagainya.
Untuk mengubah dunia, negara, kota, keluarga, semua diawali dari mengubah diri sendiri. Jika aku mampu mengubah diri sendiri, maka aku percaya, aku mampu mengubah keluargaku, kotaku, negaraku, dan bahkan dunia. Namun aku tahu, aku tidak akan mampu melakukan apa yang aku impikan tanpa juluran tangan kita sebagai generasi unggul bangsa Indonesia. Semua kalangan dan profesi, kita Indonesia, mampu membangun negeri kita bahkan dunia serta berperan aktif dalam IPTEK dengan senjata kita, Pancasila.
Izinkan aku, Ibrila Asfarina Ahmadah, untuk mendapatkan fasilitas yang cukup untuk menunjang pendidikanku. Aku memang bukanlah yang terbaik, masih ada banyak generasi unggul di Indonesia yang bekerja keras, bermoral, beretika, cekatan, jujur, pantang menyerah, kreatif, inovatif, serta mampu diandalkan bangsa, negara dan agama melebihi diriku. Namun, izinkan aku untuk mengembangkan potensi dan kompetensiku agar aku mampu memberi lebih untuk berbakti kepada negeri.

Gresik, 23 April 2018

Penulis
Ibrila Asfarina Ahmadah


contoh esai bahasa indonesia. contoh esai beasiswa unggulan kemdikbud bahasa indonesia. Tugas bahasa indonesia SMA kelas 12. Tugas bahasa indonesia SMA kelas 11.Tugas bahasa indonesia SMA kelas 10. Tugas bahasa indonesia SMP kelas 9. Tugas bahasa indonesia SMP kelas 8.Tugas bahasa indonesia SMP kelas 7. Tugas bahasa indonesia SD kelas 6.Tugas bahasa indonesia SD kelas 5.Tugas bahasa indonesia SD kelas 4.Tugas bahasa indonesia SD kelas 3.Tugas bahasa indonesia SD kelas 2.Tugas bahasa indonesia SD kelas 1. Tugas membuat esai beasiswa unggulan kemdikbud bahasa indonesia. Tugas membuat esai bahasa indonesia. Kumpulan esai bahasa indonesia. Kumpulan esai beasiswa unggulan kemdikbud bahasa indonesia. Kumpulan sastra bahasa indonesia. analisis unsur intrinsik esai beasiswa unggulan kemdikbud.analisis unsur intrinsik esai. Inspirasi menulis. Inspirasi menulis esai.Inspirasi menulis esai beasiswa unggulan kemdikbud. Motivasi menulis esai. Motivasi menulis esai beasiswa unggulan kemdikbud. Belajar bahasa indonesia. Belajar menulis esai beasiswa unggulan kemdikbud. Belajar menulis esai. Blog menulis esai beasiswa unggulan kemdikbud. Blog menulis esai.





Semoga Bermanfaat!
Wassalamua'laikum Wr. Wb.

Comments

  1. Gak ngerti kenapa ini gak bisa lolos jadi awardee :"(
    Semangat kakak, ayo sama2 berjuang untuk tahun ini!

    ReplyDelete
    Replies
    1. iyaa njirrrr, btw kakak gagalnya di mana yah?? tahap 1 atau tahapp 2 nya??

      Delete
  2. Alhamdulillah gua juga awardee.. yang mau contoh esai dan rencana studi bisa bgt kontak gua

    ReplyDelete
    Replies
    1. kak @Raka Adhyatma bisa minta contoh esai dan rencana studinya, saya mau belajar dari kakak?

      Delete
    2. Halo kak @Raka Adhyatma saya bisa melihat contoh rencana studinya?

      Delete
    3. Bisa kontak di mana kak Rama Adhyatma

      Delete
    4. halo kak , bisa kontak dimana kak?

      Delete
    5. boleh minta kontaknya kak? terimakasih :)

      Delete
    6. Ka @raka Adhyatma bisa minta kontaknya kak? Terimakasih <3

      Delete
    7. Kak raka, terimakasih atas bantuan. Kak saya ingin meminta contoh essay kakak, berikut saya lampirkan alamat email saya alextarigan.atn@gmail.com

      Terimakasih yang sebesar-besarnya

      Delete
    8. Sebelumnya maaf kak, saya boleh minta contoh essai kakak? Terima kasih semoga sehat dan sukses selalu

      Delete
    9. Halo kak boleh minta contoh esai dan rencana studi dari kakak? Mau saya jadikan referensi. Bisa contact darimana ya kak? Terimakasih sebelumnyaa

      Delete
    10. maaf kak kalo boleh tau kontaknya dimana yah? terima kasih sebelumnya

      Delete
    11. permisi kak raka, terimakasih sekali atas bantuannya izinkan saya meminta contoh esai kakak, dengan itu saya ingin meminta kontak yang bisa dihubungi dari kakak bagaimana?
      Terimakasih sebelumnya kak.

      Delete
    12. Maaf kak, apakah saya boleh lihat contoh esai kakak yang lolos seleksi? Kalau diizinkan, saya kontak kakak via apa kak? Atau kalau kakak berkenan boleh kakak kirim ke erikaputrip14@gmail.com
      Terimakasih kak 🙏🏻

      Delete
    13. Permisi kak, apakah saya boleh lihat contoh esai dan proposal kakak? Jikalau boleh ini saya lampirkan email saya kak
      anwarpratama345@gmail.com

      Delete
    14. Halo kak raka! Boleh liat contoh essainya kak? Jikalau kakak berkenan bisa kontak saya ke adiladzakiyya@gmail.com
      Terimakasih kak

      Delete
    15. Hai kak raka, boleh minta contoh esainya kah ka? Semoga kaka berkenan.. ini kontak email saya ka shofinurul512@gmail.com

      Delete
    16. Halo Kak Raka! Apakah boleh lihat contoh essay nya kak? Jikalau Kak Raka berkenan bisa kontak saya ke wiwinwidianti32@gmail.com. Terimakasih sebelumnya!

      Delete
  3. essay sudah disusun dengan baik dan terstruktur. Mungkin jika boleh memberi komentar atau saran, saya ingin menyampaikan setiap orang memiliki kekurangan namun akan lebih baik jika kita mengeksplor kelebihan diri kita lebih dalam, sehingga pembaca dapat menilai kita adalah generasi unggul kebanggan bangsa yang dapat memutuskan pilihan juga dapat mengambil tindakan serta dapat bertanggungjawab atas hidup kita, bukan orang lain.

    ReplyDelete

Post a Comment

Bismillah Yuk Saling Berbagi